Admin 2 Senin, 11 Desember 2023

PPGT - Senin, 11 Desember 2023 PPGT tepat berusia 61 tahun. Melalui sukacita Dies Natalis ke-61 PPGT, dalam tuntunan tema "Diutus dan Berbuah", PPGT telah turut menyatakan pelayanan kasih melalui pemberian bantuan dana pendidikan dan donasi serta bingkisan kasih kepada Panti Asuhan Kristen Tagari Rantepao dan Yayasan RBM Toraja. 

Bingkisan kasih berupa sembako dan berbagai macam perlengkapan sekolah serta uang tunai yang disalurkan, bersumber dari seluruh PPGT pada lingkup klasis. Adapun donasi yang terkumpul mencapai Rp27.446.500, yang disalurkan dalam bentuk barang dan uang tunai.

Pada rangkaian perayaan Dies Natalis ke-61 PPGT juga dirangkaikan dengan launching unit profesi yaitu dokter muda yang diberi nama "Perhimpunan Dokter Muda Toraja-Indonesia" dan unit profesi petani milenial yang diberi nama "Petani Muda Toraja". Dari unit profesi ini para dokter muda dan petani muda diharapkan dapat memberikan pelayanan dan kontribusi yang lebih lagi terhadap masyarakat, sesuai dengan profesi dan bidang masing-masing.

Setelah kegiatan Dies Natalis, dilanjutkan dengan sosialisasi bekerjasama dengan KPU Toraja Utara, dengan materi "Pendidikan Pemilih kepada Komunitas Pemuda pada Pemilihan Umum tahun 2024."

Segenap Pengurus Pusat PPGT mengucapkan terima kasih kepada BPS Gereja Toraja, seluruh PPGT dalam lingkup klasis yang telah turut berpartisipasi, Pengurus Panti Asuhan Tagari Rantepao, Pengurus Yayasan RBM Toraja, KPU Toraja Utara dan semua pihak yang turut mendukung terselenggaranya kegiatan ini. Tuhan kiranya dimuliakan.


Kembali

KONGRES XVI PPGT